Wabup Asman Kunjungi Balai Pompengan, Sungai Rawan Banjir di Enrekang Segera Ditangani 

    Wabup Asman Kunjungi Balai Pompengan, Sungai Rawan Banjir di Enrekang Segera Ditangani 

    ENREKANG-Wakil Bupati Enrekang Asman berkunjung ke Kantor Balai Besar Pompengan Jeneberang. Dalam kunjungan itu, Asman didampingi Kadis PUTR Andi Sapada dan Sekretaris BPBD Enrekang, Jumat (14/10/2022).

    Kunjungan Asman diterima Kepala BBWS Pompengan Jeneberang Djaya Sukarno. Asman melaporkan kondisi sungai di Enrekang yang rawan banjir.

    "Hari ini saya bersama dengan Kadis PUPR Sekretaris BPBD berkunjung langsung di Kantor Balai Pompengan Jeneberang melaporkan kondisi sungai yang ada di Enrekang. Yang selalu mengakibatkan banjir di musim curah hujan, " ujar Asman.

    Hasil pertemuan tersebut menghasilkan kabar baik. Balai Besar Pompengan Jeneberang segera melakukan penanganan  dua sungai di Enrekang. Yakni Lewaja dan Mata Allo.

    "Insyaallah dalam waktu dekat ini ada penanganan jangka pendek di sungai lewaja yang terhubung dengan sungai mata Allo yang selalu mengakibatkan banjir, " ungkap Ketua Nasdem Enrekang itu .

    Selain itu, Sungai Mata Allo juga bakal masuk program penanganan jangka panjang Balai Pompengan Jeneberang.

    "Insyaallah juga mereka sudah memasukkan program pengendalian sungai mata Allo secara jangka panjang untuk masuk program tahun 2023, " pungkasnya. (*)

    wabup asman balai pompengan sungai rawan banjir
    Subhan Riyadi

    Subhan Riyadi

    Artikel Sebelumnya

    Warga Desa Sampaikan Terima Kasih Atas Pembangunan...

    Artikel Berikutnya

    Live di RRI, Muslimin Bando Promosikan Potensi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Satgas Yonif 715/Mtl Brantas Buta Huruf
    Tony Rosyid: Negara Dharurat Oligarki
    Peduli Sesama, Pos Ramil 1714-06/ Tingginambut Bagikan Paket Sembako Untuk Warga
    Ketua Umum LSM Pikad Dukung TNI-AL Cabut Pagar Laut: Langgar Aturan Harus Ditindak Tegas

    Ikuti Kami